Wakil Ketua III Bidang Kemahasiswaan, Dr. Nanik Sri Setyani, M.Si., (berdiri) memberikan pembekalan kepada mahasiswa STKIP PGRI Jombang yang akan mengikuti ajang PIMNAS Ke-31 di Yogyakarta
Senin sore (27/8), sebanyak 25 mahasiswa STKIP PGRI Jombang mengikuti pembekalan Persiapan Pelaksanaan Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS) Ke-31. Acara pembekalan yang berlangsung selama dua jam ini bertempat di Aula I STKIP PGRI Jombang dan secara langsung seluruh mahasiswa diberi arahan oleh Dr. Nanik Sri Setyani, M.Si., selaku Wakil Ketua III Bidang Kemahasiswaan dan Banu Wicaksono, S.S., M.Pd., selaku Kasubagmawa STKIP PGRI Jombang.
Dalam acara pembekalan sekaligus pengarahan ini, Dr. Nanik Sri Setyani, M.Si., sangat mengapresiasi dan memberikan motivasi kepada seluruh mahasiswa, bahwa mahasiswa yang baik adalah mahasiswa yang bisa senantiasa menjunjung tinggi almamater kesayangannya. “Mahasiswa harus selalu bangga dan cinta dengan almamaternya. Walaupun notabene-nya mencari ilmu di kampus swasta, jangan pernah merasa berkecil hati. Selama mau belajar, berdoa, dan berusaha meraih mimpi dengan sungguh-sungguh, insyaallah Tuhan akan memberikan jalan yang terbaik. Tunjukkan kalau kita mampu kompetitif. Tunjukkan kalau kalian bisa. Bisa menjadi mahasiswa yang terbaik. Dan tentunya, bisa membanggakan almamater tercinta,” imbuhnya.
Dua puluh lima mahasiswa yang mengikuti acara pembekalan ini adalah mahasiswa yang lolos PIMNAS dan lolos seleksi mengikuti Lomba Pendamping PIMNAS Ke-31 di Kampus Universitas Negeri Yogyakarta tanggal 28 Agustus hingga 2 September 2018. PIMNAS sendiri adalah sebuah ajang kompetisi nasional yang diperuntukkan untuk seluruh mahasiswa yang mengenyam pendidikan di Perguruan Tinggi, baik Perguruan Tinggi Negeri (PTN) maupun Perguruan Tinggi Swasta (PTS) se-Indonesia.
Lima mahasiswa yang mengikuti acara pembekalan ini di antaranya adalah mahasiswa yang tergabung dalam satu Kelompok Program Kreativitas Mahasiswa (PKM). Selebihnya atau dua puluh mahasiswa lainnya adalah mahasiswa yang lolos seleksi menjadi peserta Lomba Pendamping PIMNAS seperti Lomba Desain Poster sebanyak 6 orang, Lomba Fotografi sebanyak 2 orang, Lomba Menulis Puisi sebanyak 4 orang, Lomba Pameran Kewirausahaan sebanyak 4 orang, dan Lomba Pameran Produk Teknologi sebanyak 3 orang .
Tercatat selama lima tahun berturut-turut STKIP PGRI Jombang bisa menggiring mahasiswanya untuk berkiprah di tingkat Nasional dan selalu mendapatkan kesempatan atau lolos seleksi mengikuti ajang bergengsi ini. Sebuah ajang bergengsi mahasiswa yang diadakan setiap tahun oleh Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi melalui Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan. Terbukti, dari jumlah sebanyak 136 kelompok PKM yang lolos PIMNAS Ke-31 Tahun 2018 ini, Kampus STKIP PGRI Jombang adalah salah satu di antaranya. Bravo mahasiswa STKIP PGRI Jombang. (ton/KM)